JAKARTA, MEDIAJAKARTA.COM- Kawasan wisata Monumen Nasional (Monas), Gambir, Jakarta Pusat, kembali dibuka untuk umum sebagaimana biasa.
Kepala Unit Pengelola Kawasan (UPK) Wisata
Monas, Mohammad Isa Sanuri mengatakan, kawasan Monas hari ini mulai
dibuka pada pukul 10.30.
"Alhamdulillah, pengunjung Monas sampai pukul 12.00 sudah cukup ramai," ujarnya, Selasa (3/12) seperti dikutip dari laman resmi Pempro DKI.
Isa
menjelaskan, untuk memberikan rasa aman dan nyaman petugas keamanan
juga bersiaga di lima pintu masuk sebagaimana posedur tetap yang
dijalankan setiap harinya.
"Kaitan dengan pengamanan ini kan memang menjadi tugas rutin," terangnya.
Sementara
itu, salah seorang pengunjung Monas asal Duren Sawit, Jakarta Timur,
Agus Herlambang menuturkan, dirinya sengaja datang ke Monas bersama
dengan istri dan anaknya untuk berwisata.
"Kami
memang sudah merencanakan untuk berwisata ke Monas hari ini. Senang
bisa mengajak keluarga, saya berharap semua bisa menjaga suasana aman
dan nyaman di Ibukota, terutama di kawasan Monas ini," tandasnya. (BJ/MJ)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar